Mikroskop Digital terbaik : Jenis, Fungsi, Fitur, Software

May 07, 2021   |   In Microscopy

Mikroskop digital adalah variasi jenis dari mikroskop optik tradisional yang menggunakan penggabungan dari lensa optik dan kamera digital agar dapat menampilkan gambar ke layar monitor ataupun layar elektronik lain seperti layar televisi, layar komputer mapun layar handphone. Mikroskop digital terdiri dari berbagai jenis, sesuai dengan fungsi dan kemampuannya. Fitur dan juga software yang disesuaikan untuk kebutuhanl hobi, edukasi sampai dengan kebutuhan industri.

Berikut ini akan kami jelaskan jenis-jenis, fungsi, fitur dan software pada mikroskop digital yang akan membantu dalam menentukan mikroskop digital yang cocok dan sesuai dengan kebutuhan.

 

Jenis Mikroskop Digital

Jenis Mikroskop Digital sangat beragam. Namaun dapat dibagi menjadi 3 jenis berdasarkan pengaaplikasiannya, yaitu :

1. Mikroskop portable USB

Dinolite WIFI

Mikroskop portable usb jenis ini diperuntukan untuk yang hobi pengetahuan atau teman-teman yang mempunyai awal ketertarikan tentang dunia mikro. Mikroskop jenis ini mudah ditemukan dan dijual bebas di Online shop (tidak ada brand / distributor resmi). Untuk kualitas standar pemula dan cara pemakaian juga cukup mudah tidak banyak fitur tanpa ada training software. 

2. Mikroskop digital portable 2D dan 3D measurement (untuk penelitian dan industri)

Apalikasi Dinolite Model WIFI

Mikroskop portable digital kategori ini diciptakan dengan standar internasional, banyak dipakai pada penelitian dan industri. Mikroskop portable digital jenis ini hanya di jual melalui situs resmi dan jaringan distribusi rekanan karena terdapat model yang beragam untuk setiap aplikasi maka cara pemasaran juga melalui konsultasi terlebih dahulu. Untuk kualitas jenis didukung garansi resmi distributor, training cara pemakaian, fitur software beragam dan sertifikasi manufaktur Internasional. Salah satu brand mikroskop digital portable yang dapat ditemui Dino-Lite.

3. Mikroskop digital 2D dan 3D measurement (untuk penelitian dan industri)

Euromex OX.2153PLM

Mikroskop digital merupakan penggabungan dari mikroskop optik tradisional seperti mikroskop upright atau mikroskop inverted (terbalik) dengan kamera digital. Biasanya mikroskop digital ini digunakan untuk upgrade ataupun untuk mempermudah pengambilan data, karena kamera digital biasa'nya dilengkapi oleh software yang terhubung dengan komputer sehingga dapat melakukan penyimpanan data maupun analisa pengukuran dimensi.

Perbandingan Mikroskop Digital menurut Jenis, Fungsi, Fitur dan Software

 n/a = Tidak terdapat informasi pasti

Nama/Keterangan Merek Jenis Pembesaran Fungsi Fitur Software Harga Garansi Penjualan
Mikroskop portable usb   n/a USB 20-2000x  Hobi Foto & Video n/a * Tidak tersedia Bebas (online)
Mikroskop digital portable  Dino-Lite USB & WiFi Asli BerStandar (20-200x  /  400x  /  700-995x)  Penelitian / Industri Foto, Video, Data, Pengukuran, Komparasi, GeoTaging DinoCapture ** 1 Tahun & Demo + Training Distributor Resmi / Online Rekanan
Mikroskop digital dan Mikroskop optical Dino-Lite / Euromex USB & HDMI Asli BerStandar (4x  /  40x  /  400x /  1000x) Penelitian / Industri Foto, Video, Data, Pengukuran Dino Capture / Image Focus *** 1 Tahun & Demo + Training Distributor Resmi / Rekana

Fitur-Fitur Mikroskop Digital

Mikroskop Digital memiliki fitur yang tidak akan ditemui pada mikroskop non-digital. Berikut adalah beberapa fitur yang ada pada mikroskop digital dan banyak digunakan di kalangan industri, laboratorium dan penelitain.

  • Foto dan Video
  • Pengukuran dan Kalibrasi
  • Export dan Import Laporan ke Excel
  • iP camera mode
  • Extended Depth of Field
  • Snap Mode
  • Time-lapse

Fungsi Mikroskop Digital

Fungsi Mikroskop Digital adalah mempersingkat dan mempermudah proses kerja menggunakan mikroskop. Berikut adalah fungsi mikroskop digital.

1. Hobi

Dengan mikroskop digital, pengamatan mikro menjadi sangat mudah. Bahkan menjadi sebuah hobi pada anak usia sekolah. Mereka dapat membawa dengan mudah dan belajar mengamati benda-benda disekitarnya.

2. Alat Pembelajaran

Mikroskop digital sangat memudahkan proses belajar di era digital saat ini. Hasil pengamatan dapat dilihat bersama sama, sehingga menciptakan proses belajar yang lebih efektif

3. Industri

Mikroskop digital lebih disukai dalam dunia industri. Industri membutuhkan proses yang cepat dan analisa yang detail yang hanya ada pada mikroskop digital. Kecepatan dan kemudahan sangat menjadi perhatian utama pada dunia industri

Software Mikroskop Digital

Ciri khas mikroskop digital adalah menggunakan software. Inilah yang membedakan kualitas antara brand satu dengan brand yang lain.

Biasanya mikroskop digital untuk aplikasi industri memiliki software yang memiliki fitur yang lengkap dan dukungan update software dalam jangka waktu yang panjang. Sebaliknya mikroskop untuk hobi hanya memiliki software yang sangat standart dan minim dukungan update di kemudian hari.

Salah satu cara menggunakan mikroskop digital adalah melalui perangkat handphone. 

Dibawah ini adalah video cara menggunakan mikroskop digital di hp android.

 

Distributor Mikroskop Digital di Indonesia

PT LFC Teknologi Indonesia adalah distributor resmi mikroskop digital di Indonesia. Untuk berdiskusi seputar kebutuhan mikroskop digital di perusahaan Anda, silahkan hubungi tim kami.

Kunjungi juga halaman facebookinstagramyoutube dan linkedin kami untuk mendapatkan update terbaru seputar peralatan industri lainnya.