Mata Bor Besi - Jenis, dan Contoh Drill Bit Terbaik

January 12, 2022   |   In Cutting Tools

Mata bor besi atau drill bit adalah salah satu cutting tool yang praktis dan memiliki fungsionalitas yang besar dalam industri.

Sebelum membeli mata bor besi, sebaiknya ketahui dahulu fungsi, jenis-jenis, dan contoh mata bor besi terbaik sehingga dapat Anda sesuaikan dengan jenis pekerjaan Anda. Simak penjelasannya berikut ini. 

Apa itu Mata Bor Besi?

Mata bor besi (drill bit) adalah alat yang digunakan untuk melubangi. Dalam proses drilling, sebuah benda kerja akan dilubangi dengan cara memutar mata bor secara terus menerus. 

Bagian utama dari mata bor besi adalah shank, body, dan point. Shank adalah bagian ujung yang akan dipasang pada chuck mesin bor. Body adalah bagian terpanjang dari mata bor, mulai dari cutting edge sampai ke leher mata bor. Sedangkan point adalah bagian utama dari mata bor yang berfungsi sebagai pembuat lubang. 

Fungsi Mata Bor Besi

Mata bor besi berfungsi untuk melubangi atau memperbesar lubang pada logam padat, baik yang digunakan secara manual maupun pada mesin drill yang dilengkapi dengan chuck. 

Bentuk lubang yang dihasilkan dengan mata bor besi (drill bit) akan berbeda tergantung jenis mata bor yang digunakan dan tujuan pekerjaannya. 

Bahan Pembuat Mata Bor Besi

Mata bor besi terbuat dari bahan yang berbeda sesuai dengan tujuan pengerjaannya. Berikut ini adalah beberapa bahan umum pada mata bor. 

1. High-Speed Steel (HSS)

HSS memiliki kemampuan untuk mengebor bahan kayu, fiberglass, polyvinyl chloride (PVC) dan bahan logam lunak seperti aluminium. HSS akan kehilangan sifat kekerasannya pada suhu ±650°C, sehingga harus menggunakan cairan pendingin untuk meningkatkan umur alat. 

2. Cobalt (Kobalt)

Mata bor kobalt sangat mahir dalam mengebor baja tahan karat dan bahan keras lainnya karena memiliki kekuatan struktural yang luar biasa. Kobalt juga memiliki kemampuan untuk menahan panas. 

3. Carbide-Tipped (Berujung Karbida)

Karbida adalah salah satu bahan terkuat dan sangat keras untuk keperluan industri seperti cast iron, logam berat nonferrous dan bahan abrasif lainnya. Meskipun begitu, karbida sangat mahal, sehingga biasanya hanya digunakan pada bagian ujung mata bor saja. Bahan ini efektif di lubang dangkal dan harganya kurang dari setengah solid carbide.

4. Solid Carbide (Karbida Padat)

Solid carbide adalah pilihan yang bagus untuk mendapatkan kualitas lubang yang baik. Mata bor yang seluruh bagiannya terdiri dari karbida padat atau solid carbide akan lebih mahal dibandingkan carbide tipped.

Coating / Lapisan pada Mata Bor Besi

Mata bor besi umumnya dilapisi oleh jenis lapisan berikut ini:

1. Black oxide

Black oxide membantu mata bor untuk menahan pelumas untuk mencegah timbulnya karat.

2. TiN coated 

TiN (titanium nitrat) memperlambat keausan pada mata bor yang melubangi logam keras.

3. TiAIN coated 

Lapisan TiAlN (titanium aluminium nitrat) meningkatkan sedikit ketahanan terhadap abrasi dan panas.

4. SG coated 

Lapisan multilayer silikon membantu mata bor untuk menembus logam padat.

Jenis - Jenis Mata Bor Besi

Terdapat berbagai jenis mata bor besi yang dibedakan berdasarkan tujuan penggunaannya. Jenis-jenis mata bor besi tersebut adalah:

1. Twist Drill Bit

ILIX 6248 - Twist Drills Long HD DIN 340

Twist drill bit digunakan dalam pengeboran sehari-hari untuk semua jenis material. Desain unik mata bor besi ini memungkinkan debu tersalurkan dari lubang saat pengerjaan.

2. Spade Drill Bit

 

Widia Spade Blade Straight Flute DIN4000-86 Series

Spade drill bit memiliki body yang lebih pendek sehingga cocok digunakan untuk pengeboran logam. Terdapat juga jenis spade bit yang digunakan untuk mengebor kayu secara kasar.

3. Countersink Drill Bit

ILIX 6279 - Countersinks Drill DIN 335 D Series

Countersink drill bit digunakan untuk mengebor lubang sehingga kepala sekrup countersunk dapat masuk ke dalam lubang dan rata dengan permukaan material.

4. Center Drill Bit

 

Magafor Performance Center Drills 0811-Tin-8

Center drill bit digunakan dalam pengerjaan logam untuk membuat lubang awal sebelum pembubutan atau sebelum pengeboran berukuran lebih besar.

5. Stub Drill Bit

 

Maykestag Stub Drills DIN 6537K

Stub drill digunakan untuk melubangi lembaran logam atau membuat lubang yang dangkal dengan cutting edge yang kecil secara akurat. 

6. Subland Drill Bit

ILIX Subland Drill 120° Tip 6281 DIN 8374

Subland drill bit adalah mata bor besi dengan penggabungan dua diameter yang berbeda yang digunakan untuk mengebor berbagai ukuran lubang.

7. Micro Drill Bit

 

ILIX Micro Drills 2 Flute 135° Tip 6019 DIN 6535 HA

Micro drill bit sangat baik untuk menghasilkan lubang yang halus untuk semua jenis logam keras dan ideal digunakan pada kecepatan yang tinggi.

8. Jobber Drill Bit

Maykestag Jobber Drills RN Series DIN 338

Mata bor jobber adalah jenis paling umum dan populer, umumnya digunakan untuk melubangi bahan yang lebih lunak seperti komposit dan logam lunak. 

9. Forstner Drill Bit

Forstner bit digunakan untuk membuat lubang yang halus ke dalam kayu dengan ujung runcing yang memudahkan penempatan posisi drill bit.

10. Annular Cutter

Mata bor annular digunakan khusus untuk mengebor baja, namun hanya memotong tepi luar lubang.

11. Brad Point Bit

Brad point bit membuat lubang yang bersih dan presisi dan populer di kalangan pekerja kayu.

12. Masonry Drill Bit

Masonry drill bit membuat lubang di batu bata, batu, atau beton. Karena sifat keras dari bahan tersebut, masonry drill bit cepat aus, sehingga harus sering diganti.

13. Rivet Drill Bit

Rivet drill bit memiliki desain khusus untuk pengeboran paku menjadi lembaran logam tipis.

14. Tile Drill Bit

Tile drill bit digunakan untuk membuat lubang pada ubin tanpa membuat ubin retak. Tile bit dirancang untuk berbagai jenis ubin.

15. Installer Drill Bit

Installer drill bit digunakan untuk membuat lubang untuk memasang kabel. Ujung mata bor memiliki lubang kecil tempat Anda memasukkan kawat.

16. Step Drill Bit

Step drill bit berbentuk piramida, digunakan untuk mengebor lembaran logam dengan diameter berbeda-beda.

17. Auger Drill Bit

Auger drill bit digunakan untuk mengebor kayu yang tebal dan kering tanpa perlu memberikan banyak tekanan saat pengeboran.

18. Hammer Drill Bit.

Hammer drill bit digunakan untuk mengebor dengan cepat melalui bahan rapuh seperti beton.

Kenapa Mata Bor Anda Cepat Tumpul dan Tidak Awet?

Mata bor adalah alat yang digunakan dalam membuat lubang di berbagai benda kerja, namun tahukah Anda mengapa mata bor cepat tumpul dan tidak awet saat pemakaian?

Simak pembahasannya pada artikel berikut ini: Kenapa Mata Bor Anda Cepat Tumpul Dan Tidak Awet? dan Mata Bor Berkualitas Tinggi dengan Harga Terjangkau.

Video Review Mata Bor Besi

 

Distributor Mata Bor Besi di Indonesia

PT LFC Teknologi Indonesia adalah distributor resmi mata bor di Indonesia.

Jika Anda ingin berdiskusi seputar mata bor untuk mendukung bisnis Anda, silahkan hubungi kami melalui halaman kontak.

Kunjungi juga halaman facebookinstagramyoutube dan linkedin kami untuk mendapatkan update terbaru seputar peralatan industri lainnya.