Sejarah Singkat Perusahaan
DoALL adalah perusahaan yang memproduksi alat penggergajian (sawing). DoALL didirikan pada tahun 1927 oleh Leighton A. Wilkie dan pertama kali diproduksi untuk pemotongan logam di tahun 1933.
Selama lebih dari 90 tahun, DoALL telah dikenal akan inovasinya pada rangkaian produk mesin bandsaw, bandsaw blade, dan pendingin (coolant) terlengkap di industri. DoALL menawarkan berbagai jenis mesin bandsaw, mulai dari untuk produksi tinggi, tujuan umum, pemotongan mitra, kontur vertikal, dan bandsaw lainnya yang dirancang khusus.
Daerah Asal DoALL
DoALL merupakan produsen produk sawing yang berlokasi di Negara Belanda dan Canada. Selama lebih dari 90 tahun, DoALL telah memproduksi dan mendistribusikan mesin bandsaw, bandsaw blade, dan pendingin (coolant) ke seluruh dunia, termasuk di Indonesia & Singapura, dimana PT LFC Teknologi Indonesia adalah salah satu distributornya.
Kelebihan DoALL Dibandingkan Brand Lainnya
Dibandingkan brand sawing lainnya, DoALL memiliki beberapa kelebihan yang dapat meningkatkan pengerjaan sawing di perusahaan Anda.
Berikut beberapa kelebihan dari produk DoALL:
-
Mesin bandsaw pemotong logam brand DoALL sangat serbaguna dan memiliki kinerja dan akurasi yang luar biasa.
-
DoALL juga menawarkan mata gergaji pita yang andal dan presisi. Bandsaw blade ini terdiri dari beberapa bahan berkualitas tinggi, termasuk baja karbon, karbida tungsten, dan bi-metal.
-
Cairan pemotongan bandsaw (cutting fluids) yang berkualitas, termasuk cairan pendingin (coolant), pelumas, oli, dan cairan gerinda.
-
Suku cadang DoALL terdiri dari ribuan suku cadang pengganti dan perbaikan yang tahan lama dan dapat diandalkan untuk semua mesin gergaji, mulai dari sensor, resistor, hingga bandwheels.
Kategori Produk DoALL yang Dijual
1. Mesin Gergaji Pita (Bandsaw Machine)
Mesin gergaji pita DoALL adalah pilihan yang sangat baik untuk operasi yang membutuhkan fleksibilitas maksimum.
Mesin bandsaw DoALL dapat melakukan pemotongan logam dengan konsisten menggunakan bandsaw blade yang tajam dan tipis. Hal ini memungkinkan Anda menghasilkan potongan logam yang halus, pengerjaan yang efisien, serta menghemat waktu dan tenaga.
Mesin gergaji pita DoALL juga kompatibel dengan bermacam-macam mata pisau atau blade yang disesuaikan dengan tujuan aplikasi pemotongan.
Adapun kategori mesin bandsaw DoALL meliputi utility line NC sawing machines, utility line SA sawing machines, general purpose sawing machines, vertical band sawing machines, Astro general purpose verticals, dan plate saws.
2. Mata Gergaji Pita (Bandsaw Blade)
Mata gergaji pita dapat melakukan berbagai tugas pemotongan pada berbagai jenis logam. Band saw blade DoALL terdiri dari berbagai bahan dengan sifat khusus yang memungkinkan Anda menghasilkan pemotongan yang diinginkan.
Adapun kategori band saw blade DoALL meliputi bi-metal blade, tungsten carbide blade, carbon steel blade, knife edge blade, dan diamond blade.
Jenis pekerjaan juga akan menentukan jumlah gigi bandsaw balde. Blade dengan lebih banyak gigi akan memotong lebih lambat, tetapi akan menghasilkan hasil akhir yang lebih halus.
Ketahui bagaimana cara memilih bandsaw blade yang tepat melalui artikel Cara Memilih Bandsaw Blade yang Sesuai Dengan Material Anda
3. Cutting Fluid / Cutting Oil
Cairan berupa cutting oil, cairan pendingin, dan pelumas (lubricant) yang digunakan dalam aplikasi pemotongan logam untuk mencegah timbulnya panas selama pemotongan, meningkatkan kondisi pemotongan, dan memperpanjang masa pakai alat.
Cairan ini dibagi menjadi beberapa jenis, seperti:
-
Straight oil
Cutting oil yang menawarkan pelumasan optimal kapasitas pendinginan yang rendah pada operasi pemotongan berat.
-
Soluble oil
Cutting oil digunakan untuk memberikan kapasitas pendinginan yang tinggi pada pemotongan logam besi dan non-besi.
-
Cairan sintetis
Berbahan dasar air, mudah larut dalam air dan tidak mengandung minyak. Cairan ini memiliki sifat pendinginan yang sangat baik, khususnya untuk aplikasi grinding.
-
Cairan semi-sintetis
Terdiri dari campuran soluble oil dan cairan sintetis. Semi-sintetis menawarkan stabilitas, pelumasan, dan kinerja pendinginan yang dapat diandalkan.
Contoh Produk DoALL
1. DoALL C-4033SA Semi-Automatic Bandsaw
2. DoALL C-5650SA Semi-Automatic Bandsaw
3. DoALL Silencer GP Saw Blade Series
4. DoALL Bi-Metal Bandsaw Blade Silencer Plus
Distributor DoALL di Indonesia
PT LFC Teknologi Indonesia adalah distributor resmi DoALL di Indonesia. Untuk berdiskusi seputar kebutuhan band saw di perusahaan Anda, silahkan hubungi kami melalui halaman kontak.
Kunjungi juga halaman Facebook, Instagram, Youtube, Linkedin dan TikTok kami untuk mendapatkan update terbaru seputar peralatan industri lainnya.